22 Maret 2014

REVIEW NINJA COMBAT CRUISER ( G.I. JOE RETALIATION ) BY HASBRO


22 Maret 2014 -- YO JOE...!!!




Holla kawan kita jumpa lagi, kali ini saya akan membahas secara singkat tentang kendaraan G.I. Joe yaitu Ninja Combat Cruiser. Saya mendapatkannya dalam kondisi lus dan tidak komplit, serta stiker sudah terpasang. Kerangka dari Ninja Combat Cruiser sudah pernah dipakai sebelumnya oleh hasbro di edisi VAMP seri pursuit of cobra, hanya saja berbeda pada bentuk bagian kerangka atas dimana Ninja Combat Cruiser terlihat lebih berisi karena menggunakan model mobil dengan atap tertutup. 







Konsep mobil ini cukup menarik dan modern, seperti misalnya dengan diterapkannya model pintu gullwing atau pintu membuka ke atas seperti burung memberikan kesan mewah pada kendaraan yang seharusnya di buat untuk bertempur.


Dikarenakan bagian kerangka atas mobil ini amat mudah untuk di bongkar pasang, memberikan kemudahan bagi saya untuk menempatkan figur-figur GI Joe ke dalam ruangan interiornya. Bagian ruang kemudi dan tempat duduk penumpang memiliki ruang yang memungkinkan untuk figure GI Joe modern yang skalanya lumayan bongsor bisa menempati dengan aman.



Nilai 9 dari 10 saya berikan untuk Ninja Combat Cruiser, karena ini salah satu dari kendaraan GI Joe yang wajib di koleksi dan bisa memuat lumayan banyak figur GI Joe. Sekian review singkat saya tentang Ninja Combat Cruiser ini, akhir kata saya mohon maaf apabila ada kata-kata yang kurang berkenan di hati kawan. Tetap Semangat... dan sampai jumpa lagi di review saya berikutnya. Yo Joe...!!!
( Narasi dan foto oleh Edwin Yulianto Limantoro )
  


0 Komentar: