20 Maret 2014
Kali ini saya kan me-review vehicle atau asesoris kendaraan untuk action figure ukuran 3,75 inchi S.W.A.T. Humvee dari line Power Team Elite.

Terus terang saya tidak begitu tahu banyak tentang Power Team Elite selain mereka membuat action figure militer dengan asesoris seperti senjata, kendaraan militer, dan diorama, yang membuat banyak kolektor tertarik adalah mereka membuat kendaraan dan diorama yang cukup detail dan dengan harga yang cukup murah dibanding dengan kendaraan buatan Hasbro. Kendaraan dan asesoris bisa digunakan untuk action figure ukuran 3,75 inchi seperti GI Joe atau Marvel Universe, tapi ada sedikit beda ukuran untuk beberapa figur.



Berikut adalah foto tampak depan, belakang dan samping dari Humvee, sebenarnya PTE membuat beberapa humvee dengan perbedaan cat, full black seperti S.W.A.T Humvee ini, kemudian humvee dengan cat camo desert operation (coklat pasir), humvee dengan cat camo jungle operation (hijau dengan loreng coklat), dan humvee tipe bak belakang tertutup, saya memilih membeli yang cat hitam S.W.A.T. karena saya merasa lebih bagus daripada model yang lain.

Untuk detail bentuk humvee sangat bagus, bentuk dan lekukan mirip dengan kendaraan sebenarnya, untuk detail cat untuk lampu rem belakang cukup bagus tapi cat warna oranye untuk lampu sen kurang bagus kesannya masih seperti cat bukan lampu. Untuk keseluruhan badan kendaraan hanya berwarna dasar hitam tidak ada cat lain. Bagian roda ban mobil, roda dilapisi dengan lapisan ban dengan bahan karet mirip seperti bahan ban asli, jadi roda mobil tersebut menggunakan lapisan ban karet bukan sekedar ban plastik saja. Yang agak mengganggu bagi saya adalah antena mobil yang bisa dilepas dari badan mobil, karena antena itu gampang terlepas dari badan mobil, tapi bahan antena ini adalah plastik flexibel jadi tidak mudah patah. Kemudian humvee ini juga dilengkapi dengan turret penembak senapan mesin di atap, turret ini memiliki lubang untuk berdiri figure dan dapat berputar 360 derajat, turret ini sangat keren karena figure dapat berdiri dan berputar tanpa harus terganggu figure - figure yang ada di dalam kabin.  



Humvee ini memiliki empat pintu, satu bagasi dan satu pintu turret yang dapat dibuka dan ditutup, yang membuat saya kagum pintu bagasi yang dapat dibuka sehingga kita bisa menaruh asesoris senjata dan lainnya di bagasi, pertama kali saya melihat humvee ini bagian bagasi tidak dapat dibuka ternyata saya salah, di bagian bagasi ini juga dapat ditaruh figure. Untuk bagian kabin penumpang seperti yang saya bilang kendaraan ini sebenarnya ukurannya agak lebih kecil untuk figure - figure 3,75 inchi Hasbro, sebenarnya untuk figure GI Joe keluaran baru masih bisa masuk tapi dengan sedikit effort untuk memasukannya, saya mencoba figure GI Joe yang menggunakan rompi cukup tebal memang agak sulit untuk duduk di kursi penumpang dan kursi pengemudi, kemudian saya mencoba figure Marvel Universe Tony Stark ternyata cukup pas duduk di dalam kabin, saya tidak menyarankan figure - figure Marvel Universe lainnya untuk dimasukin ke dalam kabin karena figure Marvel Universe terlalu tinggi.

Untuk bagian turret semua figure normal 3,75 inchi bisa masuk, turret ini seperti aslinya memiliki platform khusus di bagian tengah kendaraan sehingga figure dapat berdiri dan berputar tanpa mengganggu figure lain di dalam kabin. Turret ini juga memiliki tutup tingkap yang dapat di dibuka tutup. Yang kurang buat saya adalah senapan mesin turret tersebut, karena terkesan seperti senapan mainan kurang realistik.

Akhir kata untuk review ini, Humvee ini sangat bagus dan cocok sebagai asesoris kendaraan figure mungkin ada pertimbangan ukuran yang sedikit lebih kecil, tapi dengan sculpt detail yang bagus ditambah harga yang jauh lebih terjangkau dari kendaraan buatan Hasbro saya sangat merekomendasikan humvee ini buat kolektor GI Joe. Sekian review ini dan keep collecting.

(Vehicle owned and reviewed by Stephanus)

O ya saya tidak me-review figure - figure S.W.A.T. yang include dalam humvee ini karena figure- figure tesebut kurang bagus dibanding dengan buatan Hasbro, yang bisa disimpan hanya asesoris - asesoris dari figure tersebut.

Sebagai tambahan rekan saya Edwin menambahkan foto perbandingan dengan vehicle GI Joe Retaliation VAMP (terima kasih buat foto - fotonya)


0 Komentar: