19 Desember 2013
Hi, welcome to another action figure review, kali ini GI Joe Retaliation Budo Samurai Warrior, ukuran 3,75 inchi dari Hasbro.



GI Joe merupakan produk Hasbro toys yang selalu bertemakan tentara Amerika Serikat, hingga pada era tahun 80,  Hasbro bekerja sama dengan Marvel Comics melakukan improvisasi tema baru yaitu : GI Joe A Real American Heroes, di line yang baru ini seorang penulis cerita komik bernama Larry Hama memasukan banyak unsur ninja yang membuat GI Joe makin terkenal dan satu karakter bernama Budo yang diceritakan seorang samurai yang bergabung bersama GI Joe.

Budo sudah pernah dibuat action figure nya pada line GI Joe A Real American Heroes pertama kali, dan kemudian dibuat ulang dengan desain ulang di seri GI Joe Retaliation ini.


Ok kembali ke review, desain Budo terbaru lebih mengembalikan karakter Budo sebagai samurai dengan membuat kostum baju perang samurai jaman dahulu dibandingkan dengan desain awal Budo yang lebih kelihatan modern, Hasbro seakan unjuk gigi dalam mendesain baju tempur samurai dengan detail yang sangat baik.

Untuk detail action figure ini sebenarnya berbeda jauh dari foto prototype nya, yang mengecewakan adalah sculpt kepala Budo yang hasil akhirnya tidak memuaskan, catnya seperti asal-asalan kumisnya seperti tidak dicukur simetris, dan matanya kosong. Bisa dibandingkan dari gambar di bawah ini


Tapi untung kita bisa menutup mukanya dengan tutup kepalanya yang disertai topeng penutup muka, ya untung saja. Untuk detail dari baju perangnya warnanya kurang mengkilap masih terlihat seperti plastik, dan untungnya saya masih terhibur sculpt detail dari baju perang ini. Detail baju perangnya sangat detail dari lekuk-lekunya, bentuknya sudah menyerupai baju perang aslinya, saya beri jempol untuk sculpter dan designer figure ini.  

Baju perang Budo yang dapat dibuka terdiri dari penutup kepala dengan topeng, penutup dada (satu hal yang mengganggu penutup dada ini selalu terlihat miring meskipun sudah dibuka, ternyata ini merupakan kesalahan produk karena semua figure Budo memiliki masalah yang sama), dan rompi/penutup punggung? (saya kurang tahu namanya apa, tapi benda ini merupakan benda yang merepotkan untuk dibuka dan dikenakan kembali, saran saya supaya mudah gunting pada bagian sambungan depan dan belakang di bawah bagian ketiak, gunting pada kiri dan kanan dan presto anda bisa memasukan rompi ini dari atas tanpa perlu susah payah mencopot kepala dan memasukan bagian tangan). Pada bagian pinggang terdapat ikat pinggang yang memiliki lubang untuk menyarungkan dua pedangnya jadi kesannya lebih otentik seperti samurai (saran tambahan untuk bagian ikat pinggang : punya cat tamiya atau warhammer atau cat lainnya untuk model kit warna hitam? saran saya segera cat ikat pinggang itu dengan warna hitam, trust me akan lebih terlihat mantap)



Untuk asesoris, sebenarnya asesoris Budo hanya dua macam yaitu : penutup kepala dan dua buah pedang katana panjang dan pendek, tapi karena saya sudah memodifikasi rompi nya maka saya cenderung memasukan rompi sebagai asesoris. Anda bisa memajang Budo dengan rompi atau tanpa rompi, yang mana anda suka, dua-duanya terlihat keren.


Terakhir adalah artikulasi, figure ini menggunakan artikulasi dasar GI Joe dengan 16 titik artikulasi. Point positif adalah Rocker ankle joint pada tumit kaki kiri dan kanan dan artikulasi ball joint pada bagian pergelangan tangan kiri dan kanan. Nah ada sisi positif pasti ada sisi negatifnya, negatifnya adalah karena tebalnya armor bagian dada dan bagian bawah maka artikulasi dada dan kaki terhambat tidak dapat bergerak bebas, yang masih dapat bergerak bebas adalah bagian tangan.  


Kesimpulan akhir bagi saya, action figure ini sangat keren, dari detailnya saya kagum, buat penggemar samurai Jepang pasti sangat menyukai figure ini. Bagi kolektor GI Joe yang menggemari karakter tentara modern mungkin bisa bingung untuk memajang figure ini bersama figure GI Joe yang lain, seperti saya juga akhirnya memajang figure ini bersama figure Marvel Universe. Tapi buat yang menggemari figure yang detail dan budaya samurai Jepang jangan sampai ketinggalan untuk memiliki figure ini.

Sekian review kali ini, sampai ketemu pada review berikutnya, Happy hunting.
(Reviewed by Stephanus)

0 Komentar: